BRITAKAN.COM - Hasil Liga Champion Tadi Malam Liverpool, Bayern, Juventus ke 16 Besar, Real Madrid dan Atletico Beda Nasib
Berikut rangkuman hasil Liga Champion tadi malam antara Liverpool vs Atletico Madrid di Anfield Kamis 4 November 2021 berakhir dengan skor 4-0.
Sehingga The Reds Liverpool masuk daftar tim yang lolos ke 16 besar UCL atau Liga Champion.
Atletico Madrid (4 poin) dan AC Milan (1) secara berurutan menempati peringkat ketiga serta keempat klasemen grub Liga Champion.
Dengan kondisi klasemen Grup B saat ini, Liverpool dipastikan lolos ke 16 besar Liga Champions sebagai juara grup.
Baca Juga: Liga Champions Hari Ini, Liverpool Vs Atletico Kamis 4 November 2021, Simeone Ogah Jabat Tangan Klop
Sebab, poinnya sudah tidak bisa terkejar lagi oleh tim-tim rival mengingat fase grup hanya meyisakan dua pertandingan.
Klub Italia Juventus juga dipastikan berhasil lolos ke babak 16 besar Liga Champion 2021-2022 usai memenangkan laga tadi malam atas Zenit St Petersburg dengan skor 4-2.
Juventus kini mengoleksi poin sempurna 12 poin, menjuarai grup H Liga Champion dan dipastikan melaju ke babak 16 besar.
Gol kemenangan Bianconeri dicetak oleh Dybala, ia memborong dua gol. Adapun dua gol lainnya masing-masing dicetak oleh Federico Chiesa dan Alvaro Morata.
Sedangkan dua gol yang diperoleh Zenit di antaranya dari bunuh diri Leonardo Bonucci, dan gol dari Sardar Azmoun.

Sementara itu, hasil pertandingan Liga Champion semalam antara Borussia Dortmund vs Ajax yang ditutup 1-3 membuat De Amsterdammers sempurna di klasemen Liga Champions Grup C.
Ajax Amsterdam juga menembus babak 16 besar Liga Champion usai menang atas Borussia Dortmund.
Artikel Terkait
Kondisi Terakhir SBY Usai Dikabarkan Kanker Prostat, Ditemukan Ada Sesuatu Usai Diperiksa, Foto Jelang ke AS
Calon Panglima TNI, Andika Perkasa Punya Harta Rp 179 M, Punya Tanah di Indonesia dan Amerika
Liga Champions Real Madrid vs Shakhtar Donetsk Malam Ini, Benzema Main, Live Streaming, Susunan Pemain